JURNAL FLORES | TRAVEL - Kota hujan selalu menarik minat wisatawan untuk berkunjung. Memiliki banyak wisata alam dan udara yang sejuk membuat Bogor menjadi salah satu kota yang banyak diburu para wisatawan.
Selain itu, jarak kota Bogor yang dekat dengan Kota Jakarta menjadikan kota ini sebagai pelarian dari sibuknya rutinitas dan hingar bingar ibukota.
Kini, Kota Bogor menyuguhkan wisata air yang siap memuaskan hasrat para wisatawan.
Berada di dalam kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, kamu bisa menikmati wisata alam dengan pemandangan yang epic tapi harga tetap ekonomis.
Baca Juga: Review Curug Love Bogor Jawa Barat, Fasilitas hingga Tiket Masuk
Inilah dia Curug Lembah Tepus. Objek wisata yang baru dibuka pada bulan April 2019 ini sukses mencuri perhatian para traveller.
Disini kamu bisa melihat pemandangan air terjun yang indah. Terletak di kaki gunung salak, objek wisata ini jadi tempat yang harus kamu kunjungi ketika berada di Bogor.
Ada apa aja sih di Curug Lembah Tepus?
Biasanya pertanyaan ini selalu muncul tiap kali kamu mau mengunjungi wisata baru. iya kan?
Kalau kamu berkunjung ke sini, kamu bisa menikmati keindahan kaki gunung Salak dan pemandangan air terjun yang menakjubkan.
Kamu juga bisa berenang di kolam – kolam yang ada di bawah air terjun. Kolam yang tersedia cukup unik karena bentuknya berupa cekungan – cekungan yang bertingkat.
Kolam ini terbuat secara alami, ada 2 jenis kolam yaitu kolam untuk dewasa dan kolam untuk anak – anak.
Baca Juga: Menikmati Sensasi & Serunya Body Rafting di Bawah Indahnya Pesona Curug Naga
Selain itu, kamu juga bisa snorkling di dalam kolam. Air kolam yang jernih bisa bikin kamu liat langsung ke dasar kolam.
Kalau udah bosan berenang, kamu bisa nih jalan – jalan di area taman bunga. Ada beragam bunga cantik dan warna – warni yang bisa kamu lihat.
Artikel Terkait
Mitos Curug Lawe Sekali Mendayung, Dua Pulau Terlampaui
Memanjakan Diri di Tengah Nuansa Alam Curug Cipamingkis
Pesona Wisata Ecopark Curug Tilu Rancabali
Wisata Curug Genting, Si Air Terjun Paling Eksotis di Batang
Curug Cigamea Air Terjun Tersembunyi yang Menyimpan Kisah Misteri
4 Wisata Curug Banten yang Memanjakan Mata Eksotik Banget!
Wisata Air Terjun Lodovavo Atawuwur
Air Terjun Cunca Rami, Keindahan Alam Di Tengah Gunung Mbeliling NTT
Air Terjun Cunca Wulang, Keajaiban Alam Yang Disembunyikan Layaknya Green Canyon
Air Terjun Tesbatan, Air Terjun Tiga Tingkat dengan Pesona Alam Eksotis di Kupang